Sobat Poker - Menikah bukan tentang kemewahan, tapi tentang sebuah janji suci antara dua orang yang saling mencintai. Dan sedikit pengorbanan untuk sebuah momen pernikahan yang tak terlupakan, itu perlu.
Kabar soal pasangan yang menikah di Gunung Everest beberapa waktu lalu langsung viral di sosial media. Di Indonesia sendiri hal semcam ini emang masih jarang banget terjadi. Tapi bukan berarti nggak ada.
Sebetulnya pernikahan di atas gunung emang bukan pertama kalinya terjadi. Di tahun-tahun sebelumnya juga udah ada pasangan yang melakukan pernikahan di atas gunung. Beberapa di antaranya bahkan merupakan pasangan pendaki Indonesia. Mau tahu kayak apa serunya pernikahan mereka?
1. Ada pasangan Moni Mulepati dengan Pem Dorjee, pasangan pertama di dunia yang menikah di puncak Everest!
Pasangan romantis ini tercatat sebagai pasangan pertama yang berhasil menikah di puncak Everest, gunung tertinggi di dunia. Uniknya, pernikahan pasangan ini sukses memecahkan rekor sekaligus menampik tradisi kawin antar suku yang sebetulnya tak lazim terjadi di Nepal. Moni Mulepati (35) adalah seorang seorang anak dari Suku Newar, sedangkan Pem Dorjee (34) adalah seorang Sherpa.
Nah saat prosesi pernikahan di puncak Everest, pasangan ini hanya butuh waktu sekitar 10 menit untuk mengucapkan janji suci. Mereka juga berani melepas masker oksigen, padahal hal ini sangat berbahaya. Sungguh pernikahan yang romantis tapi juga penuh dengan hal yang mendebarkan!
2. Pasangan lain yang juga sempat mengucap janji suci pernikahan di Everest belum lama ini, Ashley Schmeider and James Sisson
Pemberitaan soal pernikahan Ashley Schmeider and James Sisson masih hangat di media sosial. Pasangan yang memutuskan untuk mendaki Everest ini harus berjalan selama 3 hari untuk bisa mengikrarkan janji suci pernikahan di base camp Everest.
Nah, karena emang nggak mudah, Ashley (32 tahun) dan James (35 tahun) butuh waktu satu tahun buat persiapkan semua pernikahannya di sana. Mereka berdua lakukan latihan fisik dan persiapan mental. Yap, Perjuangan Ashley dan James memang luar biasa. Nggak sia-sia, hasil foto pernikahan mereka pun sangat epic!
Menikah di Gunung Everest mungkin kini lebih mudah, karena kini Basecamp Gunung Everest Akan Dilengkapi Resort dan Helipad
3. Setelah berjuang memanjat batuan granit, Jamie Alperin dan David Lamb akhirnya sukses mengucap janji suci di atas Gunung Stawamus Chie
Jamie (29) dan David (33) yang menikah di Gunung Stawamus Chie atau lebih dikenal sebagai The Chief harus mendaki di batuan granit setinggi 702 meter. Gunung ini berada di dekat kota Squamish, British Columbia Kanada.
Pasangan pengantin ini memilih gunung ini karena terinspirasi dari teman mereka yang hobi panjat tebing. Dalam aksi pernikahan di atas gunung ini, Jamie harus memesan gaun khusus yang bisa dipakai juga untuk panjat tebing. Wih, keren tapi ngeri juga!
4. Pasangan seleb Korea Jo Jung Chi dan Jung In yang menikah dengan sederhana di antara indahnya cahaya bintang
Jadi Kamu pikir semua seleb Korea menikah dengan cara yang mewah? Nope!
Jo Jung Chi dan Jung In buktinya, pasangan seleb Korea yang menikah di atas gunung dengan ditemani cahaya bintang dan juga disambut mentari pagi yang hangat. Pernikahan sederhana tapi syarat dengan keromantisan.
Pasangan ini menikah di atas Gunung Jiri yang kala itu masih tertutup salju. Dalam kutipannya, Jung In mengatakan, Sebuah cincin cantik dari bintang-bintang, diiringi nyanyian dari teman pendakian, matahari terbit yang cantik yang kami kira tak akan melihatnya karena bangun siang dan sebuah janji.
Duh, bikin baper!
5. Pasangan Jepang ini bertemu di gunung dan akhirnya menikah di gunung juga
Di Jepang ada sebuah tradisi bernama Yamakon, yaitu ajang perjodohan pria dan wanita sambil mendaki gunung. Jadi, peserta yang akan ikut pendakian di Gunung Minami Aso adalah pria dan juga wanita yang nantinya akan saling dikenalkan.
Hisanaga Daigo (31) danistrinya adalah peserta dari Yamakon pertama, dan menikah di sesi Yamakon kedua di Gunung Minami Aso tanggal 3 November 2016 lalu. Kali aja ada gitu yang mau bikin acara serupa di Indonesia. Siapa tahu bakal banyak yang ikut terus dapat jodoh di gunung.
6. Meski jauh dari kesan mewah, pasangan ini bahagia menikah di atas Table Mountain
Nigel Carter dan Adriana Gaston, sepasang kekasih yang sudah lama bersama ini telah memutuskan menikah di tanggal 11 Februari 2017 lalu. Melansir dari tablemountain.net, pasangan ini menikah di atas Table Mountain yang tingginya sekitar 1.067 mdpl.
Mereka menaiki gunung ini dengan cara panjat tebing dan mendaki gunung ini. Tapi, apalah artinya pendakian jika ada tekad yang kuat untuk sebuah misi pernikahan yang luar biasa!
7. Mustariza dan Lucia Ratih Aditiarini, pasangan yang berikrar janji suci pernikahan di Gunung Semeru
Pasangan sejoli ini menikah pada 20 Juni 2011 lalu dengan memgucapkan Janji Pernikahan di Puncak Semeru. Meski menikah di puncak gunung, pernikahan mereka bahkan juga didatangi oleh keluarga.
Saat mengucap Janji Suci, Demon dan Ratih berganti kostum ala wayang orang. Mereka seperti menjadi Arjuna dan Srikandi. Dipandu oleh seorang pendeta, pernikahan mereka benar-benar khidmat dan menyentuh! Baper akut deh ini!
8. Ingin pernikahan yang privat dan sederhana, Anna dan Filipe memilih menikah di atas gunung
Pasangan ini menikah bulan Mei 2016 lalu dengan mendaki gunung Droagh Patrick. Mereka mengucap ikrar suci pernikahan di sebuah gereja kecil yang ada di puncak gunung tersebut.
Impian merkea untuk mendapatkan sebuah pernikahan yang privat dan sederhana benar-benar terwujud. Ikrar pernikahan cukup dibantu oleh seorang pendeta di gereja kecil tersebut.
9. Tak ada gaun mewah dan pesta pernikahan yang glamor, tapi pasangan ini begitu bahagia menikah di atas gunung
Adalah Jo Mellor dan Rob Tearle yang menikah di salah satu puncak tertinggi Inggris, Buchaille Etiv Mor, di Glencoe, Skotlandia yang berketinggian 1.022 meter. Tak ada gaun pernikahan yang anggun atau pun pesta yang meriah. Hanya ada dua pasangan yang menggunakan kostum ala pendaki gunung lengkap dengan pakaian waterproof.
Menikah di atas gunung memang bakal jadi momen yang paling mengesankan dalam hidup. Bahkan mungkin itu adalah salah satu momen nggak terlupakan selama hidup. Tapi kalau Kamu ingin meniru 9 pasangan ini dan ingin menikah di gunung, Kamu bakal perlu banyak persiapan. Mulai dari fisik, orang yang bakal jadi saksi, sampai memilih waktu yang tepat.
Intinya, Persiapkan segala hal sebaik mungkin jika pengen menikah di Gunung!